Kabar tidak diakuinya hasil laga Persis Solo kontra PSS Sleman, Rabu (4/9) sore oleh Komdis PSSI menuai beragam tanggapan. Sikap keras ditunjukkan oleh salah seorang dirijen Pasoepati, Andre Jaran yang menganggap putusan Komdis terkesan mengada-ada.
“Inilah wajah PSSI kita, apalagi putusan Komdis ini mengada-ada dan terkesan dibuat-buat,”ujar Andre Jaran.
Menurut Jaran, data yang disodorkan oleh LPIS kepada Komdis perihal status Persemalra yang sudah dianggap sebagai tim yang tidak aktif sehingga Persis tidak dinyatakan WO saat harus tandang ke kandang Persemalra ternyata hanya dianggap angin lalu dan tidak menjadi pertimbangan Komdis.
Atas dasar itulah, Andre Jaran mempertanyakan keputusan Komdis yang dianggapnya sudah keterlaluan dan merugikan tim yang saat ini didukungnya.
“Persis Solo selalu saja dirugikan dengan keputusan konyol dari PSSI. Hanya mau tanya, PSSI sehat?”pungkas Jaran.