Home / PERSIS SOLO

Selasa, 9 Agustus 2011 - 08:13 WIB

Uji Coba Timnas : PSSI Siapkan Solo dan Malang

Setelah sebelumnya Mengajukan diri sebagai Tuan rumah penyelenggaraan Piala AFF, Kota Solo kini menatap event sepakbola nasional setelah PSSI menyatakan kemungkinan memakai Stadion Manahan sebagai tempat ujicoba Timnas Indonesia.

“Kami sedang berupaya maksimal untuk bisa beruji coba dengan negara lain. Sampai saat ini, yang baru siap adalah melawan Yordania, di Amman tanggal 27 Agustus 2011,” terang Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Tri Goestoro seperti di kutip dari Bolanet.

“Namun, kami juga sedang menjalin komunikasi intensif dengan Yaman dan Yordania untuk bisa bermain di Indonesia. Jika akhirnya ditemukan kata sepakat, kami merencanakan pertandingan tersebut akan digelar di Solo atau Malang,” lanjutnya.

PSSI tidak memakai SUGBK untuk menggelar partai ujicoba karena Stadion kebanggaan masyarakat Indonesia tersebut baru selesai di renovasi. (Pasnet/Bolanet)

Share :

Baca Juga

PERSIS SOLO

Nomor 17 Tetap Jadi Bagian Persis Solo

PERSIS SOLO

Persis Solo Jelang Derby Mataram #2

PERSIS SOLO

SAH, PEMILIK BARU LUNASI TUNGGAKAN GAJI PEMAIN PERSIS ERA VIJAYA FITRIYASA

PERSIS SOLO

Persis Solo Lolos Verifikasi Divisi Utama 2014

PERSIS SOLO

Djohar Arifin Hussein Duduki Ketua Umum PSSI 2011-2015

PERSIS SOLO

Pasoepati Siap All Out Dukung Persis

PERSIS SOLO

Polresta Tolak Keluarkan Ijin, Persis Solo Lupakan Uji Coba Lawan Timnas U-19

PERSIS SOLO

Negosiasi Kontrak Pemain Masih Alot