Home / PERSIS SOLO

Rabu, 31 Oktober 2012 - 14:20 WIB

Reunifikasi Persis Solo Terancam Gagal?

Keinginan pecinta Persis Solo untuk melihat peleburan dualisme (reunifikasi) Persis Solo musim depan terancam menemui kegagalan jika Persis Solo versi PT.LI nekad mendaftarkan diri di kompetisi Divisi Utama yang dikelola badan Liga Indonesia (BLI-red) yang berada di bawah payung KPSI.

Pemain Persis Solo versi PT.LI meluapkan kegembiraannya usai memastikan timnya lolos dari jurang dengradasi musim lalu

Totok Supriyanto, manajer Persis Solo versi PT.LIĀ  mengaku tertarik jika memang timnya kembali mendapat tawaran bergabung ke kompetisi Divisi Utama bentukan PT LI tersebut.

Namun Totok enggan gegabah melangkah mendaftarkan timnya ke kompetisi yang dinaungi KPSI itu. Dirinya akan melihat terlebih dahulu klausul penawaran dari perusahaan pengelola kompetisi sepakbola versi KPSI tersebut.

“Kejadian di musim lalu tidak boleh terulang karena jaminan pelunasan gaji untuk pemain pun tidak bisa sesuai tenggat waktunya. Apa mereka bisa menjamin tidak terulang lagi di musim depan. Selain itu kami masih memegang komitmen untuk menyatukan Persis,” ujarTotok.

Nada kekhawatiran muncul dari Persis Solo versi LPIS jika rencana reunifikasi Persis Solo akan menemui kegagalan jika kedua pihak tidak memegang kuat komitmen untuk menyatukan Persis musim depan.

Manajer Persis Solo versi LPIS, Joni Erwandi berharap semua pihak untuk tetap memegang komitmen bersama menyatukan Persis Solo. “kami meminta mereka tetap menjaga komitmen baiknya untuk penyatuan Persis,” kata Joni.

Share :

Baca Juga

PERSIS SOLO

Kondisi Fisik Pemain Belum Optimal

PERSIS SOLO

Persis Mulai Berlatih di Manahan

PERSIS SOLO

Andri Siswanto Gabung PSCS

PERSIS SOLO

Imam Rochmawan Terlempar Dari Seleksi Persis Solo

PERSIS SOLO

Inyong: GU Layak Unggul

PERSIS SOLO

Susunan Pemain Persis Solo Menghadapi PPSM Magelang

PERSIS SOLO

Pak Tun, Sang Loyalis Persis Solo Itu Kini Tergolek Sakit

PERSIS SOLO

Meski Menang, Persis Bermain Tanpa Koordinasi