Putaran pertama kompetisi Divisi Utama belum berakhir, namun manajemen Persis Solo telah melakukan pencoretan empat pemain. Mereka adalah Ahyar Ilyas, Marwan Lestaluhu, Febi Sofi dan Nanang Kuswoyo. Keempat pemain ini dalam putaran pertama dinilai tidak memberikan kontribusi sehingga membuat Persis harus terpuruk di klasemen sementara.
Gawang Persis Jadi Lumbung Gol.
Menajemen cukup berani dalam mengambil keputusan di atas. Pasalnya tim Laskar Sambernyawa dalam waktu dekat masih harus menghadapi laga kandang melawan Persikota Kota Tangerang. Sekretaris manajer tim Persis, Sapto JP mengaku manajemen tidak bisa berlama-lama lagi untuk mempertahankan mereka. “Kami harus segera melepas emapat pemain itu dan berikutnya segera akan merekrut pemain baru.”
Empat pemain di atas selama ini belum memberikan kontribusi dalam mengangkat tim Persis, sehingga sampai laga kesepuluh belum sekalipun meraih kemenangan. Mereka jarang memperkuat tim, karena kalah bersaing dengan teman yang lain. Sementara untuk Akhyar dan Marwan dicoret karena cidera yang tidak kunjung membaik.
Bersamaan dengan pencoretan, manajemen telah membuka penerimaan lamaran pemain baru untuk memperkuat tim Laskar Sambernyawa di putaran kedua. Lowongan ini sudah mulai direspon para pemain. Setidaknya sudah ada tiga pelamar mereka diantaranya Ibrahaim dari Blitar dan mantan pemain PSISra Sragen Galih yang berposisi sebagai striker. (SN)