Menjelang dimulainya kompetisi Divisi Utama musim 2014 pada pertengahan April mendatang, suporter militan asal Solo, Pasoepati melakukan silaturahmi dengan aparat keamanan. Kali ini Pasoepati menyambangi markas Komando Distrik Militer (Kodim) 0735 Surakarta, Rabu (29/1) siang.
Komandan Distrik Militer (Dandim) 0735 Surakarta, Letkol Inf Baskoro ketika ditemui perwakilan DPP Pasoepati menuturkan dirinya merasa senang bisa bergabung di keluarga besar Pasoepati. Untuk itu, Baskoro minta dirinya untuk selalu diundang dalam acara Pasoepati.
“Saya senang bisa menjadi keluarga besar Pasoepati, jangan sungkan untuk mengundang saya dalam acara Pasoepati. Jika tidak berbenturan dengan tugas dinas, saya akan hadir,”ujar Baskoro, Rabu (29/1) siang.
Sebagai salah satu aparat yang bertugas menjaga keamanan Kota Surakarta, Baskoro pun meminta partisi aktif Pasoepati untuk ikut menjaga keamanan Kota Surakarta terutama saat ada pertandingan sepakbola di Stadion Manahan.
“Saya minta teman-teman Pasoepati turut serta menjaga kondusifitas kota Solo, terutama saat ada pertandangan sepakbola,”lanjutnya.
Sementara itu, Wapres Pasoepati, Ginda Ferrachtriawan yang ikut dalam rombongan Pasoepati tersebut menuturkan dirinya beserta seluruh anggota Pasoepati akan berusaha membantu pihak keamanan terutama TNI dan POLRI terutama saat ada pertandingan sepakbola di stadion Manahan.
“Tentunya kami harus siap ketika beliau (Dandim) mengajak kami untuk berperan aktif dalam menjaga keamanan di Solo, ke depan akan kami sosialisasikan ke seluruh anggota Pasoepati,”terang Ginda Ferrachtriawan.