Home / PERSIS SOLO

Selasa, 3 Juni 2014 - 20:33 WIB

Nnana Onana: Aku ingin Cetak Gol di Manahan

PSIS vs PERSIS - 5Sukses melewati dua laga pertamanya di Persis Solo dengan penampilan ciamik dan mencetak satu gol, semangat legiun asing asal Kamerun, Nnana Onana melambung tinggi menjelang laga menghadapi Persitema Temanggung, Rabu (4/6/2014) sore di Stadion Manahan.

Onana yang berujar Manahan adalah kampung keduanya mengaku semakin termotivasi memberikan kemampuan terbaiknya di kandang Persis Solo yang selalu dipenuhi ribuan Pasoepati.

“Tentu senang sekali akhirnya kembali merasakan pertandingan di Manahan, salah satu tempat yang memberikan saya kebahagiaan saat bermain sepakbola,”ujar Nnana Onana kepada PasoepatiNet, Selasa (3/6/3014) sore di Griya Teratai Solo.

Baca Juga   Persis Solo Belum Menyerah!

Saat mencetak gol ke gawang PSIS Semarang, Sabtu (31/5/2014) sore, Onana langsung melakukan selebrasi di hadapan Pasoepati dengan tarian khas Afrika. Aksi spontanitasnya merayakan gol tersebut membuat tribun yang dipenuhi Pasoepati bergemuruh meneriakan namanya.

Baca Juga   DPP PASOEPATI TIDAK BERANGKATKAN SUPORTER KE SEMARANG

“Bermain baik sebagai bek adalah tugas utamaku, namun jika bisa, aku ingin mencetak gol di Manahan,”tandasnya.

Namun meski menyimpan hasrat tinggi mencetak gol di laga kandang, Onana mengaku akan berusaha bermain disiplin menjalankan strategi yang diberikan pelatih Persis Solo, Widyantoro.

“Semua tergantung coach Wiwid, di lapangan aku ikut semua instruksi pelatih karena dia yang tahu aku harus bagaimana.”tegas Onana.

image

Share :

Baca Juga

PERSIS SOLO

Jumat, Persis Gelar Uji Coba

PERSIS SOLO

Akhirnya, Persis Solo Mendapatkan Sponsor

Statistik Persis Solo

TUJUH LAGA PRA MUSIM, PERSIS HANYA MAMPU DUA KALI MENANG

PERSIS SOLO

Semangat Kami Tetap Menyala

PERSIS SOLO

Krisis Pemain Masih Menghantui Persis Solo

PERSIS SOLO

Manajemen Berusaha Datangkan Yandi Sofyan

PERSIS SOLO

Gaji Macet, Ruhban : Seharusnya Tak Ikut Kompetisi

PERSIS SOLO

Buah Cinta Pasoepati Untuk Persis Solo