Dukungan Pasoepati akan menjadi salah satu penyangga keuangan Persis Solo musim depan
Berakhirnya dualisme Persis Solo akhirnya menjadi angin segar bagi para pecinta laskar Sambernyawa, apalagi pengurus Persis Solo mulai membuka diri untuk berkomunikasi dengan suporter setia Persis Solo, Pasoepati. Jika sebelumnya kedua belah pihak terkesan berjalan sendiri-sendiri, mulai musim depan hal tersebut sudah tidak akan terjadi lagi setelah pengurus Persis Solo berkomitmen membangun tim dengan melibatkan Pasoepati sebagai salah satu stackholder di dalamnya.
Dalam pertemuan dengan perwakilan Pasoepati, Selasa (17/12) malam di Balai Persis Solo, Totok Supriyanto yang mewakili pengurus Persis Solo berkomitmen untuk membangun Persis Solo dengan dukungan penuh dari Pasoepati. apalagi, terkait masalah pendanaan Persis Solo musaim depan, pemasukan tiket pertandingan kandang Persis Solo akan dioptimalkan sebagai pemasukan terbesar Persis Solo.
“Kita masih terus menjajaki kerjasama dengan beberapa sponsor yang tertarik mendanai Persis Solo, namun dengan dukungan penuh yang diberikan Pasoepati akan membuat beban keuangan kita lebih terbantu,”ungkap Totok Supriyanto.
Sebagai penghargaan kepada Pasoepati, pengurus berencana memasang nama Pasoepati di jersey Persis Solo sebagai salah satu sponsor bersanding dengan sejumlah sponsor lain yang berencana digaet.
“Pasoepati akan menjadi salah satu sponsor Persis Solo musim depan, dukungan dari penjualan tiket akan sangat membantu keuangan Persis Solo mengikat pemain yang berkualitas. Nanti di jersey Persis Solo akan terpampang nama Pasoepati layaknya sponsor yang namanya terpampang di jersey sebuah klub,”ujar Totok.