Tim Persis Solo bertamu ke kandang Persija IPL, rabu (18/4) sore di stadion Wilis Madiun dalam laga leg kedua babak kedua Piala Indonesia 2012.
De Porras (kanan), membawa Persija IPL unggul di babak pertama
Untuk pertama kalinya pelatih Persis Solo melakukan banyak rotasi pemain di tim Persis Solo. Pemain muda yang sering menghiasi bangku cadangan seperti JohanSetyawan, Arsela Vano dan Alto Yurgens akhirnya dimainkan Junaidi dilaga sore ini.
Pada menit awal pertandingan, kedua tim bermain dalam tempo yang cenderung lambat dengan pergerakan pemain yang masih berkutat di lini tengah permainan. Namun baru 8 menit pertandingan berjalan, Michael Ndubuisi harus menerima kartu kuning setelah melanggar penyerang Persija IPL, Emanuel DePorras.
Persija IPL yang bertindak sebagai tuan rumah mulai melakukan tekanan ke lini pertahanan Persis Solo. Tendangan jarak jauh David Da Rocha pada menit ke 13 sempat mengancam gawang Persis Solo,namun Johan Setyawan dengan sigap menangkap si kulit bundar.
Tiga menit berselang, Danilo Fernando yang berdiri bebas di kotak pinalti melakukan tendangan keras, namun kembali Johan setyawan berhasil mengamankan gawangnya.
Tak ingin terus ditekan, para pemain Persis mulai melakukan serangan ke lini pertahanan Persija IPL. Upaya mencetak gol yang dilakukan Ade candra gagal menjadi gol setelah umpan dari Ilham Hasan gagal diakhiri dengan sempurna oleh Ade. Skor masih tanpa gol hingga menit ke 20 babak pertama.
Kedua tim terus bergantian melakukan penyerangan, namun terlihat Persija IPL lebih menguasai permainan di lini tengah dengan motor serangannya, David da Rocha.
Menit ke 33, Arsela Vano mendapatkan kartu kuning setelah melakukan pelanggaran terhadap penyerang Persija IPL, Danilo Fernando.
Petaka bagi Persis Solo terjadi di menit ke 39 saat tuan rumah Persija IPL mendapatkan tendangan sudut, bola yang mengarah ke depan gawang Persis berhasil di sundul dengan tenang oleh De Porras. Skor berubah 1-0 untuk keunggulan Persija IPL.
Keunggulan satu gol Perija IPL berhasil diamankan hingga wasit M. Syafei meniup peluit tanda berakhirnya babak pertama.
Statistik pertandingan Persija IPL melawan Persis Solo:
Persija IPL 1-0 Persis Solo. Shoot(On) 13(8)-4(1), Cross 15-5, Corner 3-2, Offsides 1-1, Clearance 7-13, Fouls 6-13, Possesion 60-40
Susunan pemain :
Persija IPL: Andriansyah (gk),Indra, Tito, Liswanto, Sadek, Rinto Ali, Lucky Wahyu, DaRoca, Rusdi, Danilo(c), DePorras
Persis Solo: Johan (gk), Dian Fachrudin, Arsela Vano, Ndubuisi(c), Joko Sugiarto, Ganda Syahputra, Yunet Hardiyanto, Ade Chandra, Alto Yurgens, Ilham Hasan, Vilalba