Home / Statistik Persis Solo

Minggu, 14 November 2021 - 17:29 WIB

DERBY MATARAM JILID 2, JANGAN LAGI IMBANG, SIS!

Persis Solo punya kesempatan untuk menyegel satu tiket babak delapan besar Liga 2 2021 andai bisa mengalahkan rival klasiknya, PSIM Yogyakarta dalam matchday ke delapan, Senin (15/11/2021) malam di Stadion Manahan, Solo.

Tak hanya lolos ke babak delapan besar, Persis Solo juga bisa memperkecil peluang PSIM Yogyakarta lolos fase penyisihan grup andai bisa mengalahkan klub asal Yogyakarta tersebut.

Peluang untuk meraih kemenangan terbuka lebar, bermodalkan kemenangan besar atas Persijap Jepara, para pemain Persis Solo jelas dalam asa yang menbumbung tinggi. Hal itupun diakui oleh Rian Miziar dalam sesi konferensi pers sebelum laga.

“Kemenangan besar atas Persijap Jepara memang mengangkat mental kami, namun kami sadar laga besok tak hanya sekedar menang tapi harapan dan harga diri dari banyak orang yang kami bawa. Pemain siap seratus persen untuk meraih hasil terbaik, ” ungkap Rian Miziar.

Baca Juga   PERSIS SOLO VS PERSIJAP JEPARA: PANTANG KASIH POIN LAWANMU, SIS!

Sang allenatore Persis Solo, Eko Purjianto juga mengisyaratkan hal serupa, anak buahnya semua dalam kondisi siap tempur.

Menandingi strategi permainan koleganya semasa di Pelita Solo yang kini mengarsiteki klub rival, Seto Nurdiantoro, Eko mengaku telah belajar banyak usai melakoni tujuh laga bersama Persis Solo. Kehadiran Misha Radovic juga diakui Eko menghadirkan energi positif melalui diskusi yang sering dilakukannya dengan Direktur Teknik Persis Solo itu.

Selain urusan taktik, aklimatisasi cuaca yang dilakukan tim pelatih juga menjadi solusi jitu mengingat laga akan dimainkan dialam hari. Para penggawa Laskar Sambernyawa lebih siap dengan cuaca malam hari pun andai hujan turun sepanjang laga.

Baca Juga   JOKOWI RESTUI SEPAKBOLA INDONESIA KEMBALI BERGULIR

Ditanya perihal kemungkinan tampilnya Irfan Bachdim dan Muhammad Kanu, sang pelatih mengaku Persis Solo tidak hanya dua pemain itu, dirinya meminta semua pemain siap jika terpilih masuk line up.

Eko mewanti-wanti pasukannya untuk tenang meski laga yang akan dijalani merupakan laga derby yang dijadikan pendukung Persis Solo sebagai ajang menentukan siapa yang terbaik di Tanah Mataram.

“Semua pemain tetap enjoy saja, jangan dijadikan beban tapi tetap kerja keras mewujudkan kemenangan, ” terang Eko.

Share :

Baca Juga

Statistik Persis Solo

DIKALAHKAN PSCS CILACAP, ANTI KLIMAKS LASKAR SAMBERNYAWA

Statistik Persis Solo

[Statistik] Bayu Andra Memberi Gairah di Lini Tengah Persis Solo

Statistik Persis Solo

[Statistik] Meski Menang, Persis Miskin Determinasi

Statistik Persis Solo

MAINE ELEK, WES NGONO WAE

Statistik Persis Solo

PERSIS SOLO PUNYA KANS KALAHKAN MADURA UNITED

Statistik Persis Solo

[Statistik] Serang Semarang!

Statistik Persis Solo

[Statistik] Hadapi PSIR, Persis Solo Berani Bermain Terbuka dan Disiplin

Statistik Persis Solo

[Statistik] Persis Solo vs Psis Semarang, Dihukum Tendangan Bebas (lagi)