Persis Solo gagal mendulang kemenangan atas PSG Pati, Rabu (3/11/2021) malam di Stadion Manahan. Bermain dengan skuat terbaiknya, Laskar Sambernyawa harus puas dengan hasil seri atas Java Army dalam lanjutan laga putaran kedua Liga 2 2021.
Bermain dengan skuad terbaik dan harapan yang membumbung tinggi, nyatanya belum cukup untuk menghantarkan Fabiano Beltrame dkk untuk mlanjutkan tren positif yang berhasil diraih di laga terakhir.
Adalah Muhammad Fayrushi, pemain baru PSG Pati yang berhasil membuat jantung pendukung Persis Solo berdegup lebih cepat. Eks pemain bertahan PSMS Medan itu berhasil memanfaatkan tendangan sudut Nugroho Fatchur Rohman menjadi gol melalui sundulan.
Laga memasuki menit ke-73, Persis Solo mendapatkan peluang menyamakan kedudukan usai wasit menghadiahkan tendangan penalti. Namun Fabiano beltrame yang menjadi algojo gagal menceploskan bola ke gawang Annas Fitranto.
Gol penyeimbang kedudukan bagi Persis Solo hadir di menit ke-77 melalui Rivaldi Bawuo. Pemain asal ternate itu dengan cerdik menaklukkan Annas Fitranto melalui eksekusi tendangan penalti.
Tidak ada tambahan gol tercipta hingga wasit meniup peluit akhir pertandingan. Meski hanya menuai satu angka namun posisi puncak klasemen grup 3 masih diduduki oleh Persis Solo karena pesaing terdekat, PSCS Cilacap gagal menaklukkan PSIM Yogyakarta.