“Kami sudah membahas beberapa laga uji coba dengan pelatih (Branko Babic). Laga uji coba nanti direncanakan digelar saat bulan Ramadhan. Untuk sementara yang kami pilih adalah klub-klub di wilayah Soloraya,” ujar Ketua Panpel Solo FC, Roy Saputra seperti di kutip dari espos.
Solo FC di rencanakan akan menggelar empat laga ujicoba selama bulan Ramadhan kali ini. Dari ke-empat laga ujicoba tersebut, dua laga ujicoba akan di gelar diStadion manahan Solo. Sedangkan beberapa venue laga tandang tengah di jajaki oleh manajemen.
Skuad Solo FC sendiri saat ini di liburkan dari aktifitas latihan. para pemain di beri kesempatan libur oleh manajemen selama beberapa hari di awal Ramadhan ini.
Sementara itu gelandang Solo FC yang terpilih masuk Timnas U-23, Yunet hardiyanto, kemungkinan akan absen selama ujicoba Solo FC karena harus berkonsentrasi mengikuti TC Timnas U-23 di Kota Batu, Malang. (pasnet/espos)
Warning: preg_split(): Unknown modifier 'p' in /home/pasoepat/public_html/wp-content/themes/Detak Terkini/functions.php on line 183