Penampilan kurang mengesankan diperlihatkan penyerang asal Nigeria, Roberto Kwateh saat Persis Solo menghadapi Persela Lamongan, Jumat (24/1) sore di Stadion Manahan.
Bermain selama 45 menit, Kwateh gagal memperlihatkan permainan terbaiknya. Menghadapi lini pertahanan Persela yang dikomandoi Roman Golian, Kwateh terlihat kewalahan beradu fisik dengan legiun asing Persela tersebut.
Alhasil, Kwateh gagal pun memberikan ancaman berarti kepada kiper Persela, Khoirul Huda. Bahkan, eks penyerang Persiba Bantul itupun tak sekalipun bisa melakukan tendangan ke gawang Persela.
Menyikapi performa Kwateh yang jauh dari harapan, pelatih Persis Solo, Widyantoro memilih tidak berbicara banyak. Namun Wiwid terlihat mengisyaratkan akan memulangkan Kwateh dari seleksi Persis Solo.
“Soal Kwateh, bisa dinilai sendiri seperti apa permainanya di lapangan. Setelah ini biar nanti kita bicarakan dengan pihak manajeman bagaimana baik buruknya,”ujar Wiwid kepada wartawan seusai pertandingan.
Statistik Roberto Kwateh:
Shoot On Goal: 0
Shoot Off Goal: 0
Passing sukses: 3
Passing gagal: 2
Rapor penampilan Kwateh versi PasoepatiNet: 5