Setelah dipastikan gagal bermain di kompetisi profesional level satu, Persis Solo bersiap mencari pelatih baru untuk mengganti pelatih asal Serbia yang sebelumnya di kabarkan akan menangani Persis Solo musim ini, Branco Babic.
Branco Babic (tengah), Nilai kontraknya sulit di penuhi manajemen Persis Solo
Menurut Direktur operasional PT SIMP, Abraham EWT, dengan budget anggaran kompetisi level dua yang hanya 10 miliar semusim, manajemen akan kesulitan jika tetap memakai jasa pelatih asal Serbia tersebut.
“ Dengan anggaran sebesar itu, tentu sulit bagi kami untuk mengontrak Branco. Nominal yang kami tawarkan kepadanya akan turun disesuaikan dengan anggaran yang ada. Dan Branco kemungkinan tidak akan menerimanya” jelas Abraham EWT seperti di kutip dari Solopos (24/9).
Sejumlah nama pelatih lokal akan di usung guna menggantikan posisi Branco. Beberapa pelatih sudah memasukan lamaran untuk melatih Persis Solo, di antaranya adalah Yudi Suryata, Bambang Nurdiansyah, Bonggo Pribadi, Sri Widadi dan Abdul Hafid Jamado Jamado . (admint)