Home / PERSIS SOLO

Rabu, 14 Mei 2014 - 19:32 WIB

Penjualan Tiket Tembus Angka 480 Juta

Koreo 3D

Laga sarat gengsi kompetisi Divisi Utama 2014 antara dua tim asal Jawa Tengah, Persis Solo menghadapi PSIS Semarang, Rabu (14/5/2014) sore di Stadion Manahan mendapatkan perhatian luar biasa dari pecinta sepakbola Solo dan Semarang.

Ya, selain jarak antara Solo – Semarang yang tidak terlalu jauh, kedua tim menpunyai basis masa suporter yang berjumlah ribuan juga membuat pertandingan dihadiri lebih banyak penonton. Pasoepati yang menjadi suporter tuan rumah mampu menjaga euforia pertandingan dengan baik, suporter yang identik dengan warna merah tersebut memenuhi setiap sudut tribun Manahan.

Baca Juga   [Match Analysis] Persis Solo vs Persipur Purwodadi

Sementara di kubu suporter tamu, Panser Biru dan Snex nampak memenuhi tribun B8 dan bisa berlaku tertib selama berada di atas tribun Stadion Manahan. Usai pertandingan, ketua panpel Persis Solo, Paulus Haryoto mengatakan dirinya cukup puas dengan komitmen kedua suporter yang mampu menjaga kondusifitas pertandingan.

“Saya bersyukur pertandingan bisa digelar dengan lancar, kami berterima kasih kepada kedua suporter yang mampu berlaku tertib selama pertandingan,”ujar Paulus Haryoto.

Baca Juga   PERKUAT PERTAHANAN, PERSIS SOLO REKRUT CLEYTON SANTOS

Terkait hasil penjualan tiket pertandingan, Paulus mengaku cukup puas dengan jumlah tiket yang dijual. Menurutnya, hasil penjualan tiket yang hampir mencapai 500 juta merupakan prestasi bagus yang diraih panpel Persis Solo.

“Total tiket yang dijual hari ini adalah Rp. 484. 228.000, jumlah itu termasuk tinggi untuk level kompetisi Divisi Utama,”ujarnya. Paulus menambahkan, seluruh hasil penjualan tiket langsung disetorkan ke rekening Persis Solo.

Share :

Baca Juga

PERSIS SOLO

Soler Optimis Bisa Cetak Gol Lagi

PERSIS SOLO

Persis Solo Tak Berdaya Hadapi Persik Kediri

PERSIS SOLO

Pasoepati Segera Gelar KLB

Stadion Manahan

Galeri Foto: Persis Solo melawan PSS Sleman

PERSIS SOLO

Apa Kabar Persis Solo

PERSIS SOLO

Penjualan Tiket Pertandingan Kandang Persis Solo Alami Kenaikan

PERSIS SOLO

Nasib Bayu Andra dan Liswanto Menunggu Regulasi PSSI

PERSIS SOLO

DEBUT MANIS MILOMIR SESLIJA DI PERSIS SOLO