PPSM Magelang menjadi lawan yang sulit ditaklukkan Persis Solo jika bermain di kandangnya. Tercatat, sejak tahun 2009 hingga 2014, Persis Solo hanya mampu meraih sekali kemenangan. Ferryanto menjadi protagonis pada tahun 2012 saat golnya memastikan kemenangan 3-2 Persis Solo atas PPSM Magelang di Stadion Moch Soebroto.
Kini, hasil tersebut coba diulang oleh Persis Solo dalam lanjutan pertandingan Liga 2 2017 Grup 4, Kamis (20/7/2017) sore di Stadion Moch Soebroto, Magelang.
Pertandingan antara kedua tim diprediksi berlangsung menarik. Meski pada klasemen grup 4 posisi Persis Solo saat ini lebih baik, namun suntikan 5 pemain baru yang didapatkan tim tuan rumah patut diwaspadai.
“Bermain di kandang tentu semangat mereka tinggi, itu yang harus diwaspadai,”ujar Widyantoro, pelatih Persis Solo kelahiran Magelang.
Berbicara kekuatan tim, PPSM bertumpu pada senioritas Taryono yang diplot sebagai juru gedor. Penyerang asal Wonogiri tersebut sukses memainkan perannya sebagai tembok serangan guna menyuplai bola ke sektor sayap PPSM.
Namun jika menilik kekuatan tim, Persis Solo datang ke Magelang dengan kekuatan yang komplit. Seluruh pemain siap dimainkan, tergantung kebutuhan tim pelatih menentukan strategi bermain.
Joko Prayitno, Bayu Nugroho maupun Bayu Andra siap dimainkan. Kondisi mereka saat ini jauh lebih fresh karena hanya duduk di bangku cadangan saat tandang ke Rembang.
“Semua pemain dalam kondisi bagus, meski sempat ada tekanan psikis saat di Rembang, namun saat ini mereka dalam kondisi yang siap allout,”tegas Widyantoro.
Tak hanya bermodalkan segi teknik, suntikan motivasi dari suporter dipastikan menjadi pembeda laga tersebut. Bayu Nugroho dkk dipastikan lebih termotivasi dengan kedatangan Pasoepati di Magelang.
Warning: preg_split(): Unknown modifier 'p' in /home/pasoepat/public_html/wp-content/themes/Detak Terkini/functions.php on line 183