Keinginan pelatih Persis Solo, Widyantoro untuk menggembleng ketahanan fisik anak asuhnya di daerah pegunungan akhirnya terkabul usai manajemen tim berjuluk Laskar Sambernyawa tersebut mengabulkan keinginannya.
Rencananya, para pemain Persis Solo akan menjalani Training Center (TC) selama empat hari di Tawangmangu terhitung mulai hari Minggu (23/3/2014) pagi.
“Latihan endurance (ketahanan fisik) yang lebih tinggi levelnya akan diberikan tim pelatih saat melakoni TC di Tawangmangu. Kondisi di Tawangmangu cocok untuk menggelar latihan cross country,”ujar Widyantoro.
Menurut Wiwid, sapaan akrab Widyantoro, saat ini dirinya beserta tim pelatih masih memberikan latihan fisik level medium untuk Marcello Cirelli dkk.
“Saat ini latihan 3 kali sehari dengan intensitas sedang, mungkin hari Rabu (19/3/2014) sudah mulai berpindah ke level latihan yang lebih menguras stamina,”terang Widyantoro.