“Defender Wahyu Wijiastanto dalam proses nego. Tiga-empat pemain lain nanti saja kami sebutkan. Yang jelas, kami terus intensif melakukan pendekatan,” kata Kesit seperti di kutip dari SuaraMerdeka (12/9).
Empat pemain tersebut melengkapi 21 nama pemain domestik yang menjadi prioritas bidikan Manajemen PT Solo Indomandiri Profesional (SIP). Persis Solo saat ini memang sedang kebanjiran pemain yang menawarkan kemampuan mereka agar bisa di rekrut memperkuat Persis Solo.
“Kalau pemain di luar daftar, banyak. Bisa dikatakan, kami kebanjiran lamaran pemain,” tutur Kesit. Kesit saat ini terus berburu pemain sebelum pendaftaran nama pemain di tutup pada 30 september mendatang. .
“Target saya, 20 September nanti sudah sekitar 60 persen buruan yang sudah deal. Dengan demikian, selanjutnya bisa kami susun program latihannya,” tambah Kesit. (Pasnet/SuaraMerdeka).