Home / PERSIS SOLO

Selasa, 7 Juni 2011 - 08:09 WIB

Komite Normalisasi Gelar Konggres PSSI di Solo

Ketua Komite Normalisasi, Agum Gumelar (baju pink) menegaskan bahwa Konggres PSSI akan di laksanakan di kota Solo (foto: lintasberita.com)

Komite Normalisasi (KN) menetapkan konggres PSSI akan di laksanakan di kota solo tanggal 30 juni mendatang.  Konggres kali ini harus berjalan lancar jika tidak ingin FIFA memberikan sangsi pada sepakbola Indonesia.

Sebelumnya Kota Malang dan Palembang juga menjadi kandidat tempat penyelenggaraan konggres PSSI. Namun akhirnya KN lebih merespon kesiapan kota Solo sebagai tempat penyelenggara.

Terpilihnya Kota Solo sebagai tempat penyelenggaraan Konggres PSSI sudah melalui berbagai pertimbangan. Banyak aspek yang mendukung sehingga KN menjatuhkan pilihanya pada Kota Solo. Faktor  keamanan dan Sarana Prasarana yang di miliki Solo menjadi faktor pembeda.

“Solo lokasi yang sangat kondusif, terbukti pelaksanaan final kompetisi Divisi Utama 2010/2011 berlangsung sukses,” terang Ketua KN, Agum Gumelar seperti di kutip dari Bolanet.

Tak hanya itu, Walikota Solo, Joko Widodo ternyata juga antusias jika Konggres PSSI di gelar di Kota yang menjadi bagian dari sejarah lahirnya PSSI tersebut.

“Solo siap jadi tuan rumah kongres. Apapun yang diminta demi kebaikan sepak bola nasional, kami akan berikan selama kami mampu,” kata Jokowi seperti di lansir dari Suara Merdeka.

Polemik di tubuh PSSI memang menyita perhatian jutaan pecinta Sepakbola di tanah air. Akankah berakhir indah di Kota Solo? (pasnet/SM/bolanet)

Share :

Baca Juga

PERSIS SOLO

Rabu, Pemain Jalani Latihan Cross Country

PERSIS SOLO

Persis Solo Ke Final Piala Suratin

PERSIS SOLO

Terima Kasih Baramania dan Banjar Hooligan

PERSIS SOLO

Dirgahayu 11 Tahun Pasoepati se-Indonesia

PERSIS SOLO

Persis vs Persemalra, Siap Lanjutkan Tren Kemenangan

PERSIS SOLO

LINI DEPAN TUMPUL, LINI BELAKANG KEROPOS

PERSIS SOLO

HADAPI DEWA UNITED, JACKSEN YAKINI ANAK ASUHNYA SIAP FISIK DAN MENTAL

PERSIS SOLO

Persis Solo Awali Kompetisi 2011/2012 di Kota Palu