Kabar menggembirakan nampaknya mulai menghinggapi Laskar Sambernyawa karena kemungkinan Pemkot Solo sebagai pemilik Persis Solo, kemungkinan musim depan akan memberikan dana untuk Persis Solo.
Masalah utama yang membuat Persis Solo menjadi terpuruk prestasinya musim lalu nampaknya mendapat perhatian dari orang nomor satu di kota Solo untuk membantu Bond Kebanggaan Kota Solo ini.
”Namun kita lihat dulu kondisi APBDnya. Dana APBD tahun depan yang diberikan untuk membiaya Persis kemungkinan ada. Untuk alokasi besarnya belum bisa dipastikan, karena hal ini harus dirembug dulu,” tutur Walikota Solo, Joko Widodo (espos)
Jokowi sendiri berpendapat bahwa pada prinsipnya Kota Solo setidaknya harus memiliki tim yang berkompetisi di skala nasional.(pasnet/espos)