Home / PERSIS SOLO

Selasa, 14 Desember 2010 - 19:52 WIB

Inyong Terus Pertajam Lini Depan

Pelatih Persis Inyong Lolombulan terus mengasah kekuatan di lini depan yang sampai saat ini belum menyumbangkan satu gol pun di kompetisi Divisi Utama. Dalam latihan yang diadakan sore tadi di Stadion Sriwedari, Inyong fokus kepada tiga pemain depan yang diharapkan bisa segera mencetak gol kemenangan Laskar Sambernyawa.

Zainul, Fajar dan Diego mendapat porsi lebih dalam latihan sore tadi. Kecepatan berlari dan ketepatan dalam menembak bola ke gawang lawan dipastikan menjadi makanan rutin lini depan hingga pertandingan melawan PSIM tanggal 3 Januari nanti.

Di lini belakang dan lini tengah, Inyong menerapkan game latihan dari kaki ke kaki agar aliran bola dari belakang ke depan berjalan dengan lancar. Selain itu, Haryadi Cs juga mengasah tendangan bola mati dari titik putih maupun luar kotak pinalti.

“Zainul, dan Fajar sudah mengalami kenaikan performa sore tadi. Aliran bola dari lini belakang ke depan juga mengalami perubahan positif” ungkap Inyong, “selain itu lini tengah juga semakin berani melakukan tendangan jarak jauh” tambahnya. (AK)

Share :

Baca Juga

PERSIS SOLO

JELANG LATIHAN PERDANA, PUNGGAWA PERSIS LAKONI SWAB TES ANTIGEN

PERSIS SOLO

TEKUK PSCS CILACAP, PERSIS SOLO TEMPATI PUNCAK KLASEMEN

PERSIS SOLO

FX Rudy: Tanpa Suporter, Sepakbola Di Lapangan Bagaikan Bermain Di Kuburan

PERSIS SOLO

Libas PS Bangka Atau Tersingkir

PERSIS SOLO

Javier Roca, Si Raja Umpan

PERSIS SOLO

Tangis Kesedihan Seusai Pertandingan

PERSIS SOLO

LPI Terapkan Konsep Marquee Player

PERSIS SOLO

Hadapi Persitema, Agung Pras dan Liswanto Siap Tampil